AKTRIS Lindsay Lohan hangat diperbincangan oleh seluruh masyarakat dunia karena tampil berhijab dan pernah membawa Al-Quran. Belum lagi tambahan tulisan di bio Instagram pribadinya yang semakin menguatkan rumor tersebut.
Perempuan bernama lengkap Lindsay Morgan Lohan yang lahir di New York City, 2 Juli 1986 ini adalah penyanyi dan aktris Amerika Serikat berdarah Irlandia dan Italia. Lindsay Lohan telah bermain film sejak kecil serta menjadi bintang iklan. Ia adalah anak dari pasangan Michael Lohan dan Dina Lohan.
Aktris 30 tahun ini juga menghapus semua foto di Instagram seperti ia benar-benar hijrah. Namun Lindsay belum melakukan konfirmasi secara pasti apa ia benar pindah agama atau tidak. Dari isu yang beredar, bintang film Mean Girls itu diketahui senang belajar banyak budaya dan agama termasuk Islam.
Kini ia juga mengaku lebih religius. Beberapakali Lindsay tertangkap kamera mengenakan jilbab. Seperti yang baru-baru ini terjadi, beredar foto aktris pemain film ‘Herbie: Fully Loaded’ itu mengenakan kerudung hitam saat dalam perjalanan bisnis ke Turki.
Sebelumnya, dia pernah diberitakan menjadi muallaf lantaran foto dirinya memeluk Alquran ketika sedang berjalan di Brooklyn, New York. Setelah foto memeluk Alquran, kini muncul lagi foto Lindsay Lohan yang berhijab. Dia tampak begitu anggun.
Foto tersebut diunggah Lohan di Instagram menampilkan dirinya dan seorang sukarelawan dengan cantik mengenakan hijab. Rupanya, hijab tersebut merupakan hadiah dari sukarelawan itu.
Selain itu, Lohan juga berterima kasih kepada Wali Kota Gaziantep, Fatma Sahin, yang menemaninya selama di sana.
“Aku bertemu seorang pekerja bantu (Azize) di Kemah Pengungsi di Antep. Dia melihat mataku bersinar ketika aku memberitahunya bahwa headscarf-nya cantik. Dia melambaikan tangan padaku dan mengatakan, ayo ikut denganku. Aku ikuti dia dan dia menghadiahkannya untukku. Aku sangat tergerak dan tersentuh sampai aku ingin mengenakan ini untuk mengapresiasi seluruh kemurahan hati dan cinta yang kuterima dari semua orang di kemah. Terima kasih @fatmasahin,” papar Lohan.
Dalam foto selanjutnya, ia juga menuliskan di caption, “Insha Allah, Pray.”
Lohan mengaku mengalami pengalaman yang sangat menggerakkan hati. Berita ini juga disebarkan media Amerika, Turki, hingga Lohan sendiri. Tampilan gaya Lohan berubah saat mengkampanyekan bantuan dan bekerja amal untuk pengungsi-pengungsi Suriah melalui kunjungannya ke sebuah keluarga pengungsi di Gaziantep, kota perbatasan Turki dengan Suriah.
Selama kunjungannya tersebut, bintang Mean Girls dan The Canyons ini tidak sungkan untuk ikut terlibat dengan kegiatan para pengungsi.
Selain kunjungan, ia juga dikabarkan bermain dengan anak-anak pengungsi, mengunjungi sebuah rumah sakit, dan ikut kerja bakti, meskipun jarinya masih dalam proses penyembuhan karena hampir putus karena terlilit jangkar perahu.
Selain foto tersebut, banyak foto-foto Lohan mengenakan hijab. Saat sedang berada di Los Angeles pada 2009, Lindsay kala itu mengenakan scarf oranye ketika menutupi rambutnya. Ia memadukan scarf oranye dengan cardigan merah muda dan atasan abu-abu yang polos. Kacamata hitam melengkapi penampilan aktris yang pernah tersangkut kasus narkoba itu.
Kemudian, Lohan juga pernah memakai scarf panjang yang dililitkan di kepala seperti menggunakan jilbab. Ia menambahkan topi ketika sedang berada di Soho, New York. Lindsay berusaha menyamar untuk menyelamatkan dirinya dari paparazzi. Kala itu ia mengenakan atasan dan jaket lengan panjang berbulu. Kacamata aviator melengkapi gaya klasiknya. Foto ini diambil pada 2012 lalu.
Dalam foto yang beredar minggu ini, Lindsay terlihat mengenakan setelan serba hitam. Ia memakai kerudung hitam dipadukan dengan atasan dan boots tinggi berbahan velvet. Kala itu, ia juga memakai mantel bulu tebal sehingga tak menonjolkan lekuk tubuh.
Sementara kerudung hitamnya dimasukkan ke dalam jaket tebalnya sehingga terlihat lebih rapi. Meski menggunakan kerudung, rambut sedikit terlihat di bagian depannya. Lindsay tertangkap kamera saat sedang berada di salah satu pusat perbelanjaan di Turki bersama timnya pasca meeting untuk bisnis. (DP)