12 Langkah Sederhana Jaga Romantisme dengan Pasangan

MEMBERIKAN nuansa romantisme pada hubungan Anda dengan pasangan bisa dilakukan dengan cara sederhana. Dengan sekedar memberikan perhatian kecil pun sebenarnya sudah mampu membuat pasangan makin menyayangi Anda. 

Bagi setiap pasangan yang telah mamadu kasih atau asmara baik itu hubungan pacaran atau menikah, keduanya pasti ingin agar hubungan yang sedang dibangun bersama-sama mendatangkan kebahagiaan yang tiada taranya. Dipastikan, keduanya juga ingin agar hubungan keduanya selalu hangat dan romantis setiap harinya.

Ketika sebuah hubungan berjalan dengan hangat serta romantis, hal ini setidaknya akan membuat dua orang yang menjalin hubungan merasa bahagia. Ia juga akan menerima pasangan dengan penuh keikhlasan serta penerimaan.

Pada dasarnya, untuk membuat hubungan bisa selalu romantis dan mengesankan setiap harinya, ada banyak hal sederhana yang bisa dilakukan oleh kedua pasangan. Hal sederhana tersebut antara lain adalah sebagai berikut:

1. Senyum Tulus

romanCobalah untuk saling memberikan senyum tulus kepada pasangan. Sadar atau tidak, dengan sebuah senyuman yang tulus, pasangan akan merasa nyaman dan bangga telah memilikimu. Begitu pun kamu yang mendapat senyum tulus darinya, dipastikan kamu akan bangga telah memilikinya.

Meski sederhana, senyum adalah salah satu hal yang bisa mencairkan segala suasana. Senyum juga akan membuat perasaan siapa saja menjadi lebih positif, tenang juga nyaman.

2. Jangan Lupa Ungkapkan Cinta

roman1Pastikan untuk saling mengungkapkan rasa cinta dan sayang kamu kepada pasangan. Begitu pun sebaliknya. Memang, hal ini kedengarannya cukup lebay dan kurang dewasa. Tapi jangan salah, kamu sadari atau tidak, saat kamu dan pasangan sama-sama saling mengungkapkan cinta satu sama lain, hal ini akan membuat perasaan kalian menjadi semakin bahagia.

Ini juga akan membuat kalian saling tenang juga saling percaya satu sama lain. Tapi ingat, saat mengungkapkan cinta, sertai dengan pembuktian cinta tersebut. Cinta yang hadir hanya dalam kata-kata nampaknya kurang mengesankan tanpa adanya tindakan nyata yang mengiringinya.

3. Atur Pertemuan

jika kekasihmu bukanlah perempuan yang cemburu buta berarti dia sudah bisa berpikiran matang. gambar via: www.hipwee.com
via: www.hipwee.com

Usahakan untuk selalu mengatur pertemuan dengan pasangan. Bagi yang masih pacaran dan hubungan yang dijalankan adalah hubungan jarak jauh atau LDR, di hari libur atau akhir pekan cobalah untuk mengatur pertemuan dan sempatkan untuk saling sharing secara langsung.

Sementara untuk yang telah menikah, jangan sampai pekerjaan baik di kantor atau urusan rumah tangga menghalangi kalian untuk selalu memiliki waktu bersama. Interaksi dan komunikasi yang dilakukan secara langsung senantiasa akan membuat kamu dan pasangan semakin mencintai satu sama lain.

4. Ingat Kembali Pertemuan Manis Kamu dan Pasangan

couple-love-beautiful-wallpaperCobalah untuk mengingat kembali pertemuan manis antara kamu dan pasangan. Kalau perlu, ajak pula pasangan untuk mengingat akan hal itu. Mengingat kenangan-kenangan manis yang terkadang juga lucu akan membuat kamu bersama pasangan semakin sayang, cinta dan gemas satu sama lain. Jika sudah tercipta suasana hati yang seperti ini, kamu maupun pasangan akan selalu bisa dan berusaha ciptakan hubungan romantis.

5. Keluar dan Jalan atau Piknik Bersama

roman2Keluar, jalan-jalan atau piknik bersama akan membuat perasaan menjadi semakin bahagia dan nyaman. Dan ketika hal ini dilakukan bersama orang tercinta, hal ini tentunya akan jadi moment yang sangat mengesankan.

Ini juga akan menjadi moment yang begitu romantis dan membuat kamu serta pasangan menjadi semakin dekat, semakin memahami karakter satu sama lain sekaligus membuat kamu semakin menghargai satu sama lain.

6. Jadikan waktu luang untuk aktivitas yang berkualitas dengan pasangan.

jika dia adalah perempuan yang ga suka ngambek tanpa alasan, berarti dia sudah matang untuk kamu ajak menikah tuh. gambar via: www.keepo.me
www.keepo.me

Misalnya Anda berdua menghabiskan waktu untuk mengobrol dan berbagi pengalaman yang mungkin jarang dilakukan karena tersibukkan oleh pekerjaan.

7. Mengagendakan untuk berkencan.

romantic-couple-rain-hd-wallpapersMeskipun telah menikah, mengatur jadwal pergi bersama itu penting. Ini akan mengakrabkan dan menumbuhkan selalu perasaan cinta kepada pasangan.

8. Menjadi koki terbaik dalam keluarga.

Gambar via: www.eharmony.com
Gambar via: www.eharmony.com

Pria pasti takluk saat melihat pasangannya turun ke dapur untuk memasak. Biasanya pria akan menunggu makanan dari pasangannya daripada membeli makanan dari luar.

9. Meninggalkan catatan yang berisi ungkapan cinta.

jika dia tidak ada keinginan untuk hidup bersamamu nantinya, bisa dipastikan bahwa dia sebenarnya tidak mencintaimu. jika kamu merasa dia sepeti itu, lebih baik segera cari pria lain. gambar via: www.popbela.com
via: www.popbela.com

Ini dapat Anda tempelkan di pintu kulkas, dapur, atau di mana pun yang bisa ditemukannya. Pesan tersebut menjadi sebuah kejutan yang menyenangkannya.

10. Mengucapkan kata cinta dengan suara lantang kepadanya.

kalau dia sudah suka kode tentang melamar dan menikah, duh itu tandanya dia mau menikahimu tuh. walaupun itu bukan tanda pastinya sih ya, tapi ya semoga saja. gambar via: kelascinta.com
gambar via: kelascinta.com

Hal ini untuk menunjukkan bahwa selama bertahun-tahun hidup dengannya, Anda masih sangat mencintainya.

11. Memujinya dengan wajar.

Terbuka adalah kunci utama hubungan. Gambar via: www.youtube.com
Terbuka adalah kunci utama hubungan. Gambar via: www.youtube.com

Anda perlu memberikan apresiasi kepadanya dalam bentuk pujian. Berikan pujian pada hal-hal kecil maupun besar yang dilakukannya sesuai kewajaran. Pujian membuat hatinya luluh dan makin menumbuhkan rasa cinta kepada Anda.

12. Menghargai berbagai hal yang dilakukannya.

Calvin dan Taylor menghabiskan 15 bulan indah bersama sayang harus kandas akibat isu perselingkuhan Taylor dengan Tom Hiddleston. Gambar via: www.zimbio.com
Gambar via: www.zimbio.com

Misalnya jika masakan yang dibuatnya sesekali tidak terasa lezat, tidak ada salahnya Anda melakukan “bohong putih”. Anda tidak perlu mencela makanan tersebut yang hanya akan menyakiti hatinya. (DP)