Tips Dekorasi Kamar yang Nyaman dan Bebas Stress

femina.co.id

Seruni.id – Kamar menjadi bagian ternyaman yang ada di rumah. Mungkin, banyak dari kita yang menghabiskan waktu di ruangan tersebut demi melepas penat dan lelah. Tapi, bosen gak sih kalau dekorasi kamar yang gitu-gitu aja? Dekorasi ruangan ternyata penting, loh, untuk membuat ruangan bebas stress.

Kamu yang ingin memiliki kamar nyaman untuk melepas lelah pastinya butuh penataan interior yang bisa mewujudkan hal tersebut. Menurut hasil riset, beberapa jenis ornamen bisa memberikan terapi stress. Nah, tentunya sangat penting, bukan? Sebenarnya, dekorasi seperti apa sih yang kita butuhkan? Berikut tipsnya.

Lampu Tidur

rumahhokie.com

Untuk mendekor kamar sendiri, pemilihan lampu tidur juga penting loh. Sebab, lampu yang tepat bisa mengurangi rasa cemas dan juga stress. Kamu bisa memilih lampu yang memiliki pencahayaan yang sedikit redup atau soft. Dengan begitu, tidurmu pun akan terasa nyaman dan tenang. Nah, sebaliknya, jika menggunakan lampu yang terlalu terang, hal ini justru akan mengganggu waktu istirahat.

Tema Dekorasi Kamar Tidur Serba Putih

arte-living.com

Kenapa sih harus warna putih? Mungkin banyak yang berpikir bahwa warna putih itu cepat kotor. Tapi ternyata, menerapkan tema putih bisa menenangkan dan mengurangi rasa cemas yang berkecamuk dalam diri. Nah, kamu bisa menerapkannya pada sprei, gorden, selimut maupun funiture yang ada di kamarmu. Efeknya akan semakin terasa teduh dan mendapatkan cahaya yang cukup dan sirkulasi udara yang lancar dari jendela kamu. Dengan mengaplikasikan interior serba putih ini, dijamin tidurmu akan nyenyak dan nyaman.

Gunakan Oil Diffuser

usmfreepress.com

Apa sih oil diffuser itu? Untuk yang belum tahu, oil diffuser adalah sebuah alat yang dapat mengeluarkan uap minyak dengan aroma terapi yang membuat tenang dan nyaman. Bagi kamu yang tinggal di perkotaan, tentu tak lepas dari polusi udara yang membuat indera penciuman terganggu. Untuk mengatasi hal ini, oil diffuser dapat menjadi solusi agar waktu istirahatmu lebih tenang. Oil diffuser ini memiliki banyak varian, mulai dari lavender, kopi, green tea, lemon, dan lainnya.

Tanaman Hijau

google.com

Menambahkan tanaman hijau tak hanya menjadikan tampilan di kamar semakin apik, tetapi juga bisa menyegarkan ruangan dengan pasokan oksigen lebih. Beberapa jenis tanaman di dalam ruangan juga bisa membersihkan racun dari udara. Lantas, tanaman apa sih yang bisa diletakkan di kamar tidur? Tidak semua jenis tanaman bisa ditaruh di kamar ya, apalagi tanaman yang besar dan berakar, bukan ketenangan yang kamu dapat justru kamu akan semakin repot.

Tanaman yang paling pas diantaranya adalah lidah buaya, lidah mertua, dan ara biola. Sebuah penelitian menyebutkan, bahwa berinteraksi dengan tanaman di dalam ruangan bisa membantu menurunkan tingkat stress. Berinteraksi yang dimaksud bukan kamu harus berbicara dengan tanaman, ya. Tapi, dengan menyentuh, menyiran, atau mencium aromanya saja bisa memberikan nilai lebih untuk kesehatan mental.

Dekorasi Minimalis

dekadeko.com

Buat desain kamar tidur sesuai dengan kebutuhan. Jangan menaruh terlalu banyak dekorasi di dalam kamar tidur. Dekorasi kamar elegan dan minimalis akan menjauhkan pikiran stress karena semua sudah disesuaikan dengan kebutuhan. Pilihlah interios yang bisa membangun mood atau barang-barang favorit yang bisa membuat kamu bisa berpikir positif.

Ciptakan Sudut Santai yang Nyaman

liputan6.com

Untuk menambah faktor kenyamanan pada dekorasi kamar tidur, kamu bisa menyulap area kecil yang tersisa di kamar tidurmu menjadi sebuah sudut santai untuk refreshing. Apalagi kalau area tersebut bebatasan langsung dengan jendela, kamu bisa semakin rileks membaca sambil melihat pemandangan di luar!

[su_box title=”Baca Juga” style=”glass”]
6 Tips Mendekorasi Kamar Mandi yang Berukuran Kecil
[/su_box]

Itulah enam tips dekorasi kamar tidur yang akan membuatmu semakin nyaman beristirahat. Tentunya, juga jadi semakin sehat. Semoga bermanfaat.