7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
adityautama.com

Seruni.id – Hunian yang dipenuhi dengan tanaman bunga cantik akan membuat kita merasa tenang dan betah di rumah. Apalagi, jika tanaman tersebut memiliki aroma yang memikat. Ternyata, tanaman bunga tidak hanya digunakan sebagai penghias dan memperindah suasana rumah saja, belum banyak diketahui, jika menanam beragam jenis tanaman bunga bisa memancarkan energi positif di dalam rumah.

Menurut penelitian di The American Society for Horticultural Science menemukan bahwa polusi udara di dalam ruangan bisa dikurangi dengan menanam tanaman di rumah dan menciptakan energi positif yang memberi kenyamanan. Lalu, bunga apa saja ya, yang bisa kita tanam?

1. Peace Lily

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Bunga lily, menjadi salah satu bunga terfavorit yang bisa ditanam di dalam ruangan. Sebab, selain mampu menghasilkan udara bersih dan memancarkan energi positif, bunga ini juga memiliki perawatan yang terbilang sangat mudah. Udara bersih yang dihasilkan jenis bunga ini, sangat baik loh untuk kamu atau anggota keluarga yang mengidap penyakit asma atau gangguan pernafasan lainnya.

2. Melati

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Tanaman bunga dengan warna putih ini, memiliki kekuatan untuk memperbaiki suasana hati dan memberi energi positif serta meningkatkan rasa percaya diri bahkan mampu menguatkan cinta dengan pasangan. Menurut ilmu pengobatan kuni, kita sebaiknya menaruh pohon melati di dalam kamar untuk meningkatkan romantisme dengan pasangan.

Baca Juga: Benarkah Rutin Mengsonsumsi Bunga Melati Bisa Mempercantik Wajah?

3. Rosemary

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Tanaman ini juga kerap digunakan sebagai pengobatan alami. Menurut cerita rakyat Italia, seorang gadis belia menemukan cinta sejatinya ketika memetik ranting tanaman bunga rosemary, yang dipercaya bisa memberikan cinta dan kebahagiaan. Bunga rosemary bisa ditanam di dalam pot dan diletakkan di dekat jendela atau meja di dalam rumah. Aromanya yang segar membantu mengurangi stres, mencegah depresi bahkan mencegah munculnya pikiran negatif. Rosmary yang ditanam di depan rumah juga mampu menahan energi negatif masuk ke rumah.

4. Bunga Adenium

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Masyarakat Tionghoa kerap menyebutnya dengan fook hui hwa atau jenis bunga rezeki. Perlu kamu ketahui, bunga adenium ini dapat bertahan hidup sampai ratusan tahun. Menyimpan bunga ini di dalam rumah, dipercaya dapat memberi ketenangan dan kebahagiaan sampai akhir hayat.

5. Bunga Mawar

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Banyak yang mengatakan, bahwa bunga mawar merupakan simbol cinta. Energi yang dimiliki mawar, bisa menguatkan cinta dan memberi efek kesembuhan. Aroma harumnya berguna untuk membuang energi negatif dan racun di dalam tubuh yang dibawa dari luar rumah, bahkan energi negatif yang masuk ke dalam hati.

6. Bunga Anggrek

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Tanaman bunga yang dapat memancarkan energi positif berikutnya adalah bunga anggrek. Bunga ini memiliki berbagai macam varietas yang menampilkan warna-warna cantik dengan bentuk kelopak yang memikat. Menurut feng shui, setiap jenis bunga anggrek dapat menarik kembali energi positif yang telah meninggalkan ruangan.

Tak hanya itu, bunga ini juga dapat memperbaiki kualitas udara di dalam rumah yang mana berpengaruh pada peningkatan kualitas hidup pemiliknya. Tidak seperti bunga lainnya, anggrek akan tetap mengeluarkan oksigen di malam hari. Jadi, kamar tidur adalah tempat yang tepat untuk meletakkan tanaman ini.

7. Bunga Krisan

7 Jenis Tanaman Bunga yang Bisa Menebarkan Energi Positif di Dalam Rumah
google.com

Bunga krisan memiliki simbol kejujuran dan kesucian. Dan pada kenyataannya, jenis bunga ini memang dapat menjernihkan udara kotor yang ada di dalam rumah, serta mampu menghilangkan zat-zat beracun yang dapat membahayakan kesehatan. Jenis bunga ini dipercaya dapat mendatangkan kesejahteraan dan umur yang lebih panjang. Jika ditempatkan di sudut-sudut relaksasi di dalam rumah. Seperti di kamar mandi, ruang santai, dan teras.

Tujuh jenis tanaman bunga di atas, tiak hanya menjadikan tampilan interior rumah terlihat lebih asri dan segar. Namun, keindahan dan fungsi alaminya dapat membantu menghilangkan rasa penat dan stres. Dari ketujuh bunga ini, mana yang ingin kamu letakkan di sudut rumahmu?